"Mama yang cantik, aku tidak akan menyusahkan Mama, aku janji Mama"
Aku muncul di dunia ini, rohku begitu cepat merasuki makhluk kecil,mungil,nan menggemaskan. Tubuhku terasa dingin setelah tiupan angin dunia yang begitu semangat menyapaku. Aku meneteskan air mata kala itu aku tidak tahu apa-apa, aku rindu dengan selimut hangat pelindungku sebelum aku muncul di dunia ini. "Dimana selimutku?Aku tidak lagi merasakan kehangatannya " tanyaku kepada alam. Apa yang ku dapat dari jawaban alam? Alam begitu baik denganku. Aku mendengar jawaban alam, senandung azan yang begitu syahdu membuat diri ini tenang dengan semua ini. Terima kasih alam, kau kirim seseorang yang membisikkan azan pada telinga mungilku ini. Aku begitu penasaran dengan dunia luar, kapan Kau beri kesempatan untukku tuk melihat semuanya?
Aku muncul di dunia ini, rohku begitu cepat merasuki makhluk kecil,mungil,nan menggemaskan. Tubuhku terasa dingin setelah tiupan angin dunia yang begitu semangat menyapaku. Aku meneteskan air mata kala itu aku tidak tahu apa-apa, aku rindu dengan selimut hangat pelindungku sebelum aku muncul di dunia ini. "Dimana selimutku?Aku tidak lagi merasakan kehangatannya " tanyaku kepada alam. Apa yang ku dapat dari jawaban alam? Alam begitu baik denganku. Aku mendengar jawaban alam, senandung azan yang begitu syahdu membuat diri ini tenang dengan semua ini. Terima kasih alam, kau kirim seseorang yang membisikkan azan pada telinga mungilku ini. Aku begitu penasaran dengan dunia luar, kapan Kau beri kesempatan untukku tuk melihat semuanya?
Pintaku Kepada Alam
Apakah dunia ini gelap?
Tak ada satupun cahaya yang ku lihat
Alam,aku ingin melihat dunia luar
Bukan hanya merasakan dinginnya tiupan angin
Kapan mata ini dapat melihat?
Melihat seseorang yang membisikkan azan pada telingaku
Kapan mata ini dapat melihat?
Melihat sebenarnya siapa syang menjadi selimut hangat pelindungku
Aku mohon kepadamu Alam
Aku mohon kepadamu Alam
Komentar